28 Oktober 2025

Al-Kautsar Papandak Wanareja Garut






 

WORKSHOP GURU MDT, RA SE KEC. WANARAJA

Pada hari Ahad, 19 Oktober, bertempat di aula Yayasan Al-Kautsar KPM Papandak, Desa Sukamenak, Kecamatan Wanaraja, telah dilaksanakan Workshop Hipnoterapi yang diikuti oleh para guru PAUD, RA, dan MDT dari lingkungan Wanaraja. Kegiatan ini diselenggarakan dengan tujuan untuk meningkatkan kompetensi guru dalam mengajar dan memberikan pendekatan yang efektif serta inovatif melalui hipnoterapi.

Acara dibuka dengan sambutan hangat dari Bapak H. Cecep Khoerudin, S.Pd.I., yang menyampaikan pentingnya pengembangan metode pembelajaran yang mampu menjangkau potensi maksimal anak didik. Sambutan tersebut menjadi motivasi awal bagi para peserta untuk mengikuti workshop dengan antusias.

Workshop dipandu oleh dua pemateri ahli, yaitu Bapak Diniarth, seorang ahli hipnoterapi yang berpengalaman, serta Ustadz Dudin Baderudin, S.Pd., MPD, seorang motivator PPA yang dikenal mampu memberikan motivasi dan penguatan mental bagi pendidik. Dalam sesi ini, para peserta diajak memahami dasar-dasar hipnoterapi, teknik-teknik penerapannya dalam pembelajaran, serta cara mengoptimalkan potensi anak melalui pendekatan yang humanis dan efektif.

Kegiatan ini berjalan dengan interaktif dan penuh semangat, di mana para guru mendapatkan kesempatan untuk praktik langsung serta berdiskusi mengenai tantangan yang dihadapi dalam proses belajar mengajar di PAUD, RA, dan MDT.

Dengan terselenggaranya workshop ini, diharapkan para guru dapat mengaplikasikan teknik hipnoterapi dalam kegiatan pembelajaran sehari-hari, sehingga dapat meningkatkan kualitas pengajaran dan memberikan dampak positif bagi perkembangan anak didik di lingkungan Wanaraja.

2 Oktober 2025

IKATLAH ILMU DENGAN MENULIS

IKATLAH ILMU DENGAN MENULIS

(Rai Bhakti Juniar, S.Pd./Guru SMA Muhammadiyah Wanaraja)

Menulis merupakan sebuah aktivitas yang secara ilmiah terbukti memberikan banyak sekali manfaat. Segala ilmu pengetahuan yang kita dapatkan dari berbagai sumber akan menjadi semakin terasah dan tajam jika dituangkan dalam bentuk tulisan.

Ada 2 pertanyaan umum yang bisa ditanyakan oleh seseorang yang ingin memperdalam dan memperkaya dunia tulis menulis, yaitu pertama:”apa yang harus dilakukan pertama kali untuk bisa menjadi seorang penulis?”. Dan, kedua, : “apa tips dan trik untuk menjadi seorang penulis?”

Ada banyak literatur how to bisa kita baca tentang keterampilan menulis, dan mayoritas dari literatur tersebut hanya memberikan 3 syarat dasar untuk menjadi seorang penulis, yaitu :

a. Mulai menulis
b. Mulai menulis
c. Mulai menulis
Betul, mulailah menulis. Tidak ada cara lain.
Hidupkan laptop anda dan buka aplikasi pengolah kata disana, atau ambil kertas kosong dan sebuah pulpen, lalu mulailah menuangkan segala yang ada dalam fikiran anda kedalamannya. Isilah halaman kertas kosong yang putih dihadapan anda menjadi sebuah halaman yang penuh dengan coretan. Itulah yang telah dilakukan oleh banyak penulis – penulis besar dengan karya mereka.

Wadah untuk belajar menulis bisa dimana saja, kertas putih sederhana, diary, aplikasi pengolah data, laman aplikasi media sosial yang kita miliki, blog, opini di surat kabar, artikel di Jurnal, publikasi lembaga, bahkan jika sudah menapak level yang lebih tinggi kita bisa menuangkan segala isi fikiran kita dalam sebuah buku.

Tidak ada jalan singkat untuk menjadi seorang ”penulis handal” (misalnya), semua butuh proses, dan kita pasti akan menempuh proses tersebut, dan kemudian belajar untuk menghargainya. Harapan besar bagi seorang penulis adalah hasil karyanya bisa dipublish dan dibaca oleh publik, dalam bentuk apapun. Akan tetapi, sebelum sampai kesana, semua tetap diawali oleh satu langkah kecil : Mulailah menulis.

Kemudian, setelah mencoba untuk mulai menulis, baru kita melihat hal lain, yaitu beberapa hal yang bersifat teknis yang perlu kita lakukan untuk meningkatkan skill merangkai kata, demi kata, bait perbait, kalimat perkalimat dan sampai membuat paragraf dengan rangkaian kata. Dahulu waktu kita di sekolah dasar belajar yang namanya menulis karangan atau membuat cerita pendek, baik tentang liburan panjang sekolah atau sejarah Indonesia. Begitu pula ketika memasuki jenjang SMP dan SMA ada pelajaran menulis cerita pendek, menulis berita, opini dan lainnya. Hal inilah kalau kita latih secara terus menerus dengan menulis, akan melatih kita berfikir secara luas lagi, baik ide, gagasan, wawasan.

So ......teman-teman mari kita senantiasa berlatih menulis, ikatlah ilmu dengan tulisan. Seperti halnya yang tadi saya bahas, mulai menulis, mulai menulis, mulai menulis, betul mulailah menulis tidak ada cara lain dan teruslah berlatih menulis sehingga menjadi catatab penting dalam hidup kita. “Ikatlah Ilmu Dengan Tulisan”,